Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Sifat Wanita Berdasarkan Shio (Watak, Rezeki, dan Nasib)

Menurut Wikipedia.org, Shio adalah dua belas hewan yang mewakili tahun, bulan, dan jam tertentu dalam astrologi Tionghoa. Berbagai kebudayaan yang terpengaruh adat Tionghoa juga memiliki tradisi shio, meski sebagian hewan dalam shio memiliki perbedaan. Sebuah kesalahpahaman umum bahwa lambang hewan shio hanya ditetapkan berdasarkan tahun. Berikut karakter wanita berdasarkan shionya!


1. Shio Babi

  • Watak: Suka menolong sesamanya, kstaria, pandai mengambil hati orang lain, berotak cerdas, suka kerapian. Tapi saya keras kepala dan berambisi besar dalam melakukan sesuatu.
  • Rezeki: Rezeki yang akan diperoleh oleh orang yang bershio babi ini, cocoknya adalah pelawak, pelukis, accounting, guru, pedagang, mandor, dan bintang film. Jika dia menekuni dengan sungguh-sungguh, maka akan mengalami kebahagiaan karena dapat mencari uang lewat karier tersebut.
  • Nasib: Dia akan bernasib baik kalau mau menekuni sungguh-sungguh bidang tersebut diatas.

2. Shio Tikus

  • Watak: Selalu agresif, pandai mengambil hati orang lain, suka menolong sesama, tidak boros, dan pandai menyimpan rahasia.
  • Rezeki: Dia akan mudah mendapatkan rezeki kalau mau menggeluti bidang pramuniaga (pandai dalam menarik simpati orang lain), wartawan (karena cerdas dan lincah sekali), pedagang (karena ulet), dan seniman (mempunyai daya kreasi yang tinggi).
  • Nasib: Bernasih baik, tidak mengalami kesulitan dalam hidup.

3. Shio Kerbau

  • Watak: Tenang, sabar, pemalu, teguh pendiriannya, tinggi semangatnya, suka menyendiri, membanggakan dirinya dan pemalu.
  • Rezeki: Dia akan mudah menjadi rezeki jika berprofesi sebagai petani (terampil dalam memelihara tanaman), perawat (sabar dalam merawat orang, resepsionis (sangat luwes, bisa membuat senang orang lain dengan sikapnya).
  • Nasib: Bernasib baik bila menekuni pekerjaan tersebut.

4. Shio Macan

  • Watak: Berwibawa, tinggi semangatnya, bijaksana, suka menolong sesama, suka intropeksi/mengoreksi kelemahan sendiri. Tapi sayangnya dia pemarah, dan suka memerintah orang lain.
  • Rezeki: Agak sulit dalam hidupnya.
  • Nasib: Dia akan menjadi orang yang dihormati dimana saja.

 5. Shio Kelinci

  • Watak: Dapat dopercaya (bisa memegang janji), pandai menyimpan uang, pandai menyimpan rahasia. Namun sayangnya kadang-kadang bicaranya suka ngelantur dan cengeng.
  • Rezeki: Mudah sekali dalam mencari uang, jika berprofesi sebagai pedagang, pramuniaga, aktor, wartawan, dan pengacara.
  • Nasib: Hidup bahagia, segala keinginannya akan terpenuhi.
Baca: Shio berdasarkan tahun lahir

 6. Shio Naga

  • Watak: Sukar dikalahkan dalam hal apa saja, senang berdiplomasi namun tegas dalam mengambil tindakan.
  • Rezeki: Mudah diperoleh dan tidak akan kesulitan dalam mencari rezeki bila berprofesi sebagai dokter, duta, pengacara, dan arsitek.
  • Nasib: Dia akan menjadi orang terhormat di masyarakat.

7. Shio Ular

  • Watak: Menarik, anggun, humoris, bijaksana, disiplin, dan teguh pendiriannya.
  • Rezeki: Dia akan mudah mencari uang.
  • Nasib: Akan bernasib naik sekali jika berpofesi sebagai dosen, guru, diplomat, penulis, dan pelukis.

8. Shio Kuda

  • Watak: Suka berkorban demi kepentingan orang lain, cerdik, suka akan kerapian, suka kesenian. Tapi sayang, dia suka memaksa kehendaknya (egois), membanggakan diri dan keras kepaa.
  • Rezeki: Mudah mencari rezeki jika mau menjadi pedagang.
  • Nasib: Akan menjadi orang bahagia jika mau bersabar dan saling mengerti dalam rumah tangganya.

9. Shio Kambing

  • Watak: Dermawan (suka memberikan hartanya kepada orang yang membutuhkannya), tepat janji (tidak pernah mengingkari janji kepada siapa saja), murah hati (mudah memaafkan kesalahan orang lain yang pernah menyakiti hatinya), disukai orang. Tapi sayang, dia kurang percaya diri dan lamban dalam memutuskan sesuatu.
  • Rezeki: Dia mudah mencari rezeki dalam hidupnya.
  • Nasib: Sukses jika mau berprofesi sebagai teknisi atau aktris.

10. Shio Monyet

  • Watak: Cerdas, tinggi semangatnya, pandai mengambil hati orang, percaya diri pada diri sendiri. Tapi sayang, dia mempunyai sifat suka membanggakan diri dan suka memaksakan kehendaknya.
  • Rezeki: Mudah mencari rezeki karena ia sangat lincah/gesit.
  • Nasib: Kebanyakan wanita yang bershio ini menjadi orang yang serba kecukupan kalau berprofesi sebagai pedagang, penulis, pramuniaga, dan tukang sulap.

11. Shio Ayam

  • Watak: Bicaranya memikat orang (banyak orang terharu mendengar bicaranya). Tapi kadang-kadang ia melucu sehingga banyak yang betah dengannya, suka kebajikan, jujur, berotak cerdas, suka kedamaian dan percaya pada diri sendiri.
  • Rezeki: Mudah dalam mencari uang.
  • Nasib: Orang yang berhio "Ayam Jago" ini, kebanyakan hidupnya mujur, mempunyai kedudukan yang mudah mendatangkan uang. Profesi yang cocok: insinyur, dokter, bintang film, perawat, dan juru masak.

12. Shio Anjing

  • Watak: Keras hati, tidak mau mengalah, berwibawa tapi setia.
  • Rezeki: Mudah untuk mendapatkan uang jika mau bersabar.
  • Nasib: Dia akan menjadi orang yang dihormati di sekelilingnya.
Nah, itulah sifat-sifat atau karakter wanita berdasarkan shionya, jika Anda ingin mengetahui sifat wanita berdasarkan zodiak bisa baca: sifat wanita berdasarkan zodiak. Sekian dan semoga bermanfaat.





Post a Comment for "Sifat Wanita Berdasarkan Shio (Watak, Rezeki, dan Nasib)"